logo-mini

Jenis Kayu Solid part VI (Kayu Ulin)

Share

Jenis Kayu Solid part VI (Kayu Ulin)

Keras layaknya seperti besi, kokoh, tahan air, tahan terhadap perubahan cuaca, sering dibuat penyanggah bangunan rumah, khas kalimantan dan tidak mudah diserang hama, dari keunggulan dan karakteristik yang baru disebutkan di atas tentu tidak sedikit orang yang tau terhadap nama kayu tersebut, terlebih lagi para kalangan pecinta maupun pengusahan yang bergerak di bidang furniture, tidak salah lagi atau tidak lain nama kayu tersebut adalah kayu Ulin.

Kayu ulin sendiri bisa disebut sebagai kayu khas dari Kalimantan, dan kayu ulin sendiri merupakan salah satu jenis kayu solid yang sangat keras bahkan sangat kuat, bobot dari kayu ulin sendiri bisa dikatakan salah satu kayu terberat diantara jenis kayu solid lainnya, dalam pertumbuhannya saja tinggi kayu ulin ini bisa mencapai 50 meter dan memliki diameter sampai dengan 120 cm, bahkan dengan ciri khasnya dari ketangguhan dan karakteristiknya ini kayu ulin ini dijuluki sebagai kayu besi.

Dikarenakan kayu tersebut memiliki tingkat I dalam ketahanan dan keawetannya sehingga kayu tersebut mampu bertahan terhadap perubahan cuaca, bahkan dengan air laut sekalipun dikarenakan memiliki serapan air yang sangat bagus, sehingga tidak sedikit orang-orang yang mempergunakan kayu sebagai kontruksi bahan bangunan rumah, pagar bahkan dalam pembuatan sekalipun, dan kayu ulin ini menjadi  jenis kayu yang paling diburu oleh kalangan semua orang dikarenakan keistimewaannya. Oleh karena itu tidak heran jika keberadaan kayu ulin saat ini sangat sulit ditemukan, bisa dibilang sebagai kayu lumayan langka jika pun ada tentu harganya pasti sangat memiliki nilai yang fantastis.

Tentu jika berbicara tentnag keistimewaan dari kayu ulin ini tidak habisnya, bagiamana tidak biji dari kayu ulin sendiri memiliki manfaat yang dipercvaya dapat menghitamkan rambut bahkan dapat menjadi sebuah penawar obat bengkak, akan tetapi kekurangannya dari kayu ulin ini untuk sekarang adalah kayu ini mulai sangat langka dan susah ditemukan, jika ada tentu harganya akan menguras isi dompet temen-temen.


Leave a Comment